Gerindra Ingatkan APBD 2026 Harus Tegak untuk Rakyat, Bukan Sekadar Angka di Kertas
- account_circle Redaksi
- calendar_month Sel, 11 Nov 2025
- visibility 5
- comment 0 komentar

BERITA : Abd Majid, S.Pd, Fraksi Gerindra menegaskan bahwa APBD 2026 harus berpihak pada pemenuhan kebutuhan dasar masyarakat
Bondowoso, Aspirasi.co.id – Fraksi Partai Gerindra DPRD Kabupaten Bondowoso menyampaikan pandangan umumnya terkait Raperda APBD 2026 dan Raperda Perumdam Ijen Tirta dalam rapat paripurna DPRD, Selasa (11/11/2025).
Melalui juru bicaranya, Abd Majid, S.Pd, Fraksi Gerindra menegaskan bahwa APBD 2026 harus berpihak pada pemenuhan kebutuhan dasar masyarakat, bukan sekadar memenuhi aspek formalitas anggaran.
Fraksi Gerindra menyoroti rendahnya kapasitas fiskal daerah serta tingginya ketergantungan pada transfer pusat.
Selain itu, penanganan kawasan rawan bencana dinilai belum teranggarkan secara memadai.
Di sisi lain, Fraksi Gerindra menekankan pentingnya penguatan pembinaan desa, verifikasi insentif guru ngaji, perbaikan layanan administrasi kependudukan, hingga penyelesaian legalitas aset Perumdam Ijen Tirta agar tidak menimbulkan persoalan hukum di kemudian hari.
“APBD harus mampu menjawab kebutuhan rakyat secara nyata. Penguatan desa, pelayanan publik, dan pembangunan berbasis keadilan harus menjadi prioritas,” tegas Abd Majid.
- Penulis: Redaksi

Saat ini belum ada komentar