Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Polri » Polres Jember Perkuat Layanan Publik Humanis Lewat Program “Polantas Menyapa”

Polres Jember Perkuat Layanan Publik Humanis Lewat Program “Polantas Menyapa”

  • account_circle Aurel
  • calendar_month 11 jam yang lalu
  • visibility 11
  • comment 0 komentar

Jember, Aspirasi.co.id – Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Jember Polda Jatim terus berinovasi dalam menghadirkan layanan publik yang cepat, transparan, dan berwawasan humanis.

Melalui program unggulan bertajuk “Polantas Menyapa”, jajaran Satlantas kini aktif menyapa langsung masyarakat di pusat-pusat pelayanan untuk memberikan edukasi, pendampingan, serta memastikan seluruh proses berjalan profesional dan akuntabel.

Program ini digelar secara intens di area SATPAS (Satuan Penyelenggara Administrasi SIM) dan Samsat Jember, menjadi wadah interaksi antara polisi lalu lintas dengan masyarakat, khususnya para pemohon SIM dan wajib pajak kendaraan bermotor.

Tak sekadar memberikan layanan administratif, personel Satlantas juga memberikan sosialisasi menyeluruh tentang tata cara, ketentuan, hingga biaya resmi pengurusan registrasi dan identifikasi kendaraan bermotor (Regident Ranmor).

Kasat Lantas Polres Jember, AKP Bernadus Bagas Simarmata, menegaskan bahwa “Polantas Menyapa” merupakan bukti nyata transformasi pelayanan publik di tubuh Polri.

“Program ini adalah wujud nyata dari komitmen kami untuk menghadirkan pelayanan yang transparan, akuntabel, dan berorientasi pada kepuasan masyarakat,” ujar AKP Bagas, Kamis (23/10/2025).

Menurutnya, seluruh petugas Satlantas terus dibekali pemahaman nilai-nilai pelayanan prima yang humanis, agar mampu menghadirkan suasana pelayanan yang ramah dan solutif.

Edukasi yang diberikan mencakup informasi biaya resmi penerbitan SIM, alur SOP pelayanan, serta panduan penyelesaian kendala administrasi agar masyarakat tidak terjerat praktik percaloan.

“Kami pastikan seluruh layanan di Satpas dan Samsat bebas pungutan liar. Petugas wajib tanggap dan memberikan solusi cepat atas setiap kendala yang dihadapi masyarakat,” tegasnya.

Lebih dari sekadar inovasi pelayanan, “Polantas Menyapa” juga menjadi jembatan emosional antara polisi dan masyarakat.

Melalui pendekatan komunikasi yang terbuka dan empatik, program ini berupaya menumbuhkan kembali kepercayaan publik terhadap institusi kepolisian.

“Kami ingin masyarakat merasakan bahwa Polri bukan hanya aparat penegak hukum, tetapi juga mitra yang hadir dengan ketulusan dan kepedulian,” pungkas AKP Bagas.

Dengan pelaksanaan berkelanjutan, Satlantas Polres Jember Polda Jatim optimistis “Polantas Menyapa” dapat membangun ekosistem pelayanan lalu lintas yang modern, berintegritas, dan berpihak pada masyarakat sejalan dengan semangat Transformasi Polri Presisi yang digagas Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo.

  • Penulis: Aurel

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Pemkab Bondowoso

    Pemkab Bondowoso Gelar Rakor Sinergitas, Bahas Stabilitas Wilayah dan Isu Strategis Kawasan Ijen

    • calendar_month Sel, 5 Agu 2025
    • account_circle Redaksi
    • visibility 65
    • 0Komentar

    Bondowoso, Aspirasi.co.id – Dalam upaya memperkuat koordinasi lintas sektor serta menjaga stabilitas dan kondusifitas wilayah, Pemerintah Kabupaten Bondowoso menggelar Rapat Koordinasi (Rakor) Sinergitas di Pendopo Raden Bagus Asra (RBA) Bupati Bondowoso, (4/8/2025). Rakor ini dipimpin langsung oleh Bupati Bondowoso, H. Abd. Hamid Wahid, M.Ag., didampingi oleh Wakil Bupati, As’ad Yahya Syafi’i, S.E. Rakor tersebut dihadiri […]

  • Kepala Desa Sumber Kokap Kawal Langsung Proses Pengaspalan Jalan Lingkungan

    Kepala Desa Sumber Kokap Kawal Langsung Proses Pengaspalan Jalan Lingkungan

    • calendar_month Sab, 4 Okt 2025
    • account_circle Sukri
    • visibility 33
    • 0Komentar

    Bondowoso, Aspirasi.co.id – Kepala Desa Sumber Kokap, Muklasin, terjun langsung mengawasi proses pengaspalan jalan lingkungan di wilayah desanya. Kehadiran Kades di lokasi pengerjaan ini menjadi bukti keseriusannya dalam memastikan kualitas pembangunan infrastruktur yang tengah berjalan. Muklasin menyampaikan rasa syukur dan apresiasinya kepada Pemerintah Kabupaten Bondowoso, khususnya Dinas Perumahan dan Kawasan Permukiman (Perkim), yang telah memberikan […]

  • Polda Jatim Dirikan Posko DVI untuk Tangani Korban Robohnya Bangunan Ponpes Al Khoziny

    Polda Jatim Dirikan Posko DVI untuk Tangani Korban Robohnya Bangunan Ponpes Al Khoziny

    • calendar_month Sel, 30 Sep 2025
    • account_circle ***
    • visibility 31
    • 0Komentar

    Sidoarjo, Aspirasi.co.id – Kepolisian Daerah Jawa Timur menegaskan evakuasi dan penyelamatan korban menjadi fokus utama pascarobohnya bangunan di Pondok Pesantren Al Khoziny, Buduran, Sidoarjo, Senin (29/9/2025) sore. Kabid Humas Polda Jatim, Kombes Pol Jules Abraham Abast, mengatakan hingga Senin malam tim kepolisian bersama unsur gabungan masih terus berada di lokasi untuk melakukan pencarian. “Prioritas kita […]

  • Polda Jatim Bongkar Dalang Kerusuhan Surabaya, 12 Tersangka Diamankan

    Polda Jatim Bongkar Dalang Kerusuhan Surabaya, 12 Tersangka Diamankan

    • calendar_month Sab, 6 Sep 2025
    • account_circle ***
    • visibility 50
    • 0Komentar

    SURABAYA, Aspirasi.co.id – Kepolisian Daerah Jawa Timur (Polda Jatim) menegaskan komitmennya dalam menindak tegas pelaku kerusuhan yang terjadi pada 29–31 Agustus 2025 di Kota Surabaya. Aksi yang bermula dari unjuk rasa damai itu berujung ricuh dengan perusakan, pembakaran, penjarahan, hingga penganiayaan aparat. Kabid Humas Polda Jatim, Kombes Pol Jules Abraham Abast, menegaskan pihaknya membedakan antara […]

  • TP PKK Bondowoso Dilibatkan Aktif Cegah Peredaran, Sosialisasi Gempur Rokok Ilegal

    TP PKK Bondowoso Dilibatkan Aktif Cegah Peredaran, Sosialisasi Gempur Rokok Ilegal

    • calendar_month Kam, 21 Agu 2025
    • account_circle Aurel
    • visibility 53
    • 0Komentar

    Bondowoso, Aspirasi.co.id – Pemerintah Kabupaten Bondowoso bersama Bea Cukai terus menggencarkan program “Gempur Rokok Ilegal” dengan melibatkan berbagai elemen masyarakat. Kali ini, kegiatan sosialisasi digelar dengan menghadirkan peserta dari TP PKK Kabupaten Bondowoso,(20/8/2025). Acara tersebut dihadiri oleh Wakil Ketua Komisi I DPRD Bondowoso, Kasi KIP Bea Cukai, Ketua TP PKK Kabupaten Bondowoso, serta Kasatpol PP […]

  • Doa Bersama Lintas Agama di Banyuwangi, Kapolresta: Momentum Teguhkan Persatuan dan Harmoni

    Doa Bersama Lintas Agama di Banyuwangi, Kapolresta: Momentum Teguhkan Persatuan dan Harmoni

    • calendar_month Kam, 4 Sep 2025
    • account_circle ***
    • visibility 46
    • 0Komentar

    BANYUWANGI, Aspirasi.co.id – Suasana penuh khidmat menyelimuti kegiatan doa bersama lintas agama yang digelar Forum Komunikasi Organisasi Pemuda Lintas Agama (FORKOM PELITA) Banyuwangi dengan tema #BersamaJagaBanyuwangi, Selasa (2/9/2025) malam. Acara tersebut dihadiri para tokoh lintas agama, masyarakat, serta jajaran Forkopimda Banyuwangi. Doa dipimpin secara bergantian oleh perwakilan tiap agama, kemudian dilanjutkan dengan pembacaan pernyataan sikap […]

expand_less