Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Daerah » Bondowoso Raih Peringkat Nindya KLA 2025, Komitmen Lindungi Anak Kian Kuat

Bondowoso Raih Peringkat Nindya KLA 2025, Komitmen Lindungi Anak Kian Kuat

  • account_circle Redaksi
  • calendar_month Sen, 11 Agu 2025
  • visibility 72
  • comment 0 komentar

BONDOWOSO, Aspirasi.co.id – Puncak peringatan Hari Anak Nasional (HAN) 2025 sekaligus Gebyar Merah Putih digelar meriah di Kabupaten Bondowoso dengan tema “Anak Hebat, Indonesia Kuat Menuju Indonesia Emas 2045”, Senin (11/8/2025).

Acara ini dihadiri oleh jajaran Forkopimda, pimpinan OPD, tokoh masyarakat, organisasi perempuan dan anak, kepala desa dan lurah, TP PKK, perwakilan forum anak, lembaga pendidikan, hingga masyarakat umum.

Bupati Bondowoso, H. Abd. Hamid Wahid, M.Ag., menyampaikan rasa syukur atas capaian membanggakan Bondowoso yang tahun ini berhasil meraih Peringkat Nindya dalam penghargaan Kabupaten Layak Anak (KLA) 2025, setelah sebelumnya beberapa tahun bertahan di peringkat Madya.

“Ini bukan sekadar predikat atau penghargaan, melainkan bukti nyata kerja keras kita bersama dalam perlindungan, pemenuhan hak, dan pemajuan kesejahteraan anak di Bondowoso,” ungkapnya.

Bupati mengapresiasi seluruh pihak yang telah berkontribusi mulai dari pemerintah daerah, lembaga masyarakat, organisasi perempuan dan anak, dunia usaha, media, akademisi, tokoh agama, hingga masyarakat Bondowoso.

Menurutnya, keberhasilan ini bukan akhir, melainkan titik awal untuk melangkah lebih jauh dalam mewujudkan lingkungan yang aman, sehat, dan ramah bagi anak.

Ia menegaskan pentingnya upaya bersama mencegah perkawinan anak, memberikan pendidikan berkualitas, layanan kesehatan memadai, serta ruang bermain dan berekspresi yang aman.

Di era digital, anak-anak juga harus dibekali keterampilan abad ke-21 seperti literasi, berpikir kritis, kreativitas, dan penguasaan teknologi, namun tetap berlandaskan nilai keimanan, kepribadian, dan kearifan lokal.

“Mari kita bergandengan tangan menjadi pelopor perubahan, membangun lingkungan yang melindungi anak, menolak segala bentuk kekerasan, serta memastikan masa depan mereka penuh harapan,” ajaknya.

Acara puncak HAN 2025 ini menjadi momentum untuk memperkuat komitmen seluruh pihak agar Bondowoso terus menjadi kabupaten yang ramah, aman, dan mendukung tumbuh kembang anak menuju generasi emas 2045.

  • Penulis: Redaksi

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Ratusan Bansos Diberikan Kepada Masyarakat

    Bentuk Bakti 30 Akabri 95, Ratusan Bansos Diberikan Kepada Masyarakat

    • calendar_month Ming, 24 Agu 2025
    • account_circle Tim
    • visibility 71
    • 0Komentar

    JAKARTA, Aspirasi.co.id – Reuni Akbar dan bakti sosial (Baksos) Akabri 1995 diselenggarakan di Mabes TNI, Cilangkal, Jakarta Timur, hari ini. Kegiatan ini merupakan peringatan 30 tahun pengabdian Bima Cakti Akabri 95. Hadir dalam acara tersebut, Letjen TNI Djon Afriandi, Irjen Pol. Sandi Nugroho, serta keluarga besar Akabri 95 beserta istri. Acara pun dimulai dengan olahraga […]

  • Progam Sekolah Rakyat Presiden Prabowo Diapresiasi Guru Besar UNM

    Progam Sekolah Rakyat Presiden Prabowo Diapresiasi Guru Besar UNM

    • calendar_month Rab, 27 Agu 2025
    • account_circle ***
    • visibility 64
    • 0Komentar

    JAKARTA, Aspirasi.co.id – Guru Besar Universitas Negeri Makassar (UNM) Prof Dr Harris Arthur Hedar, SH, MH memberi apresiasi kepada Presiden Prabowo Subianto yang konkret mewujudkan pendirian sekolah rakyat di berbagai wilayah di Indonesia. Menurut Wakil Rektor Universitas Jayabaya Jakarta itu, program tersebut dirancang untuk mengatasi masalah kemiskinan ekstrem dan putus sekolah dengan pendekatan yang holistik. […]

  • 9.035 Personel dikerahkan untuk Amankan HUT ke-80 RI

    9.035 Personel dikerahkan untuk Amankan HUT ke-80 RI

    • calendar_month Sab, 16 Agu 2025
    • account_circle Tim
    • visibility 110
    • 0Komentar

    JAKARTA, Aspirasi.co.id – Kepolisian Negara Republik Indonesia menurunkan 9.035 personel dalam Operasi Merdeka Jaya 2025 guna mengamankan rangkaian perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-80 Kemerdekaan Republik Indonesia, Minggu (17/8). Acara tersebut diperkirakan akan dihadiri sekitar 400 ribu masyarakat di sejumlah titik utama Ibu Kota, seperti Monas, Istana Negara, dan sekitarnya. Kakorlantas Polri Irjen Agus Suryonugroho […]

  • Gempa Tektonik Guncang Bondowoso, Sejumlah Bangunan Rusak Tanpa Korban Jiwa

    Gempa Tektonik Guncang Bondowoso, Sejumlah Bangunan Rusak Tanpa Korban Jiwa

    • calendar_month Rab, 1 Okt 2025
    • account_circle Tim
    • visibility 37
    • 0Komentar

    Bondowoso, Aspirasi.co.id – Gempa bumi tektonik mengguncang Kabupaten Bondowoso pada Selasa malam (30/9/2025) pukul 23.49 WIB. Getaran gempa tersebut mengakibatkan kerusakan sejumlah bangunan di beberapa wilayah, namun tidak menimbulkan korban jiwa. Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Bondowoso mencatat tiga lokasi terdampak, yakni SDN Kotakulon 2 di Kecamatan Bondowoso, sebuah rumah warga di Desa Tegalampel, Kecamatan […]

  • Sorak Kemenangan di GOR Pelita: Dandim Cup I Lahirkan Juara dan Semangat Kebersamaan

    Sorak Kemenangan di GOR Pelita: Dandim Cup I Lahirkan Juara dan Semangat Kebersamaan

    • calendar_month Ming, 19 Okt 2025
    • account_circle Sukri
    • visibility 26
    • 0Komentar

    Bondowoso, Aspirasi.co.id – Riuh tepuk tangan dan teriakan penonton menggema di GOR Pelita Bondowoso, Sabtu malam (18/10), saat laga pamungkas Dandim Futsal Cup I Tahun 2025 berlangsung sengit. Turnamen yang digagas Kodim 0822 Bondowoso dalam rangka memperingati HUT TNI ke-80 itu akhirnya menobatkan MAN 1 Bondowoso sebagai juara, setelah menundukkan perlawanan tangguh dari MA Al […]

  • Wakil Bupati Bondowoso Buka Lomba PBB Tingkat SD, Semarakkan HUT ke-80 RI

    Wakil Bupati Bondowoso Buka Lomba PBB Tingkat SD, Semarakkan HUT ke-80 RI

    • calendar_month Sel, 12 Agu 2025
    • account_circle Redaksi
    • visibility 93
    • 0Komentar

    BONDOWOSO, Aspirasi.co.id – Suasana penuh semangat mewarnai halaman depan Pendopo Bupati Bondowoso, Selasa (12/8/2025). Wakil Bupati Bondowoso, As’ad Yahya Syafi’i didampingi Kepala Dinas Pendidikan Bondowoso, Hairah Yuliati, membuka secara resmi Lomba Peraturan Baris Berbaris (PBB) tingkat Sekolah Dasar. Kegiatan ini menjadi bagian dari rangkaian peringatan Hari Ulang Tahun ke-80 Republik Indonesia, sekaligus ajang untuk menanamkan […]

expand_less